www.fotolokasi.com - Bagi para pemula terkadang ada rasa ketakutan jika ingin mengikuti aktivitas outbound, terkadang ada juga keberanian ikut karena dilakukan bersama-sama dengan teman, saudara atau orang yang kita kenal. Demi menjaga keamanan dan keselamatan, perlu juga adanya persiapan-persiapan yang harus dilakukan saat hendak bertualang, dalam hal ini melakukan rafting.
Berikut 10 Tips Melakukan Rafting untuk Pemula:
Baca: Lokasi Rafting Citarik, Tujuan Wisata Arung Jeram di SukabumiBerikut 10 Tips Melakukan Rafting untuk Pemula:
- Demi keamanan orang yang akan melakukan rafting sebaiknya orang tersebut memiliki kemampuan berenang.
- Pastikan alat keselamatan rompi pelampung, helm dan dayung berfungsi normal.
- Menggunakan pakaian yang nyaman untuk olah raga atau kaos lengan panjang menghindari panas terik matahari.
- Menggunakan sepatu olah raga dengan sol karet yang tidak licin.
- Tidak membawa barang berlebihan, benda berharga, peralatan elektronik, ponsel, dan kamera kecuali jika dirasa aman saat dibawa.
- Melakukan pemanasan dan beradaptasi dengan kondisi air sungai, bisa dengan cara mencelupkan kaki, tangan, atau membasahkan sebagian kepala dan badan.
- Mengikuti petunjuk dan arahan instruktur dengan benar.
- Siapkan stamina.
- Hilangkan rasa takut.
- Berdoa agar senantiasa diberikan keselamatan.
Post by: Foto Lokasi
Author © Fotonia Lokasia
Post A Comment:
0 comments so far,add yours