www.fotolokasi.com - Perkembangan Islam di Nusantara tidak pernah lepas dari Keraton atau Kesultanan. Kerajaan Islam pertama di Indonesia Kesultanan Samudera Pasai dan Peureulak. Bukti kejayaan dan kemegahan Islam di pulau Sumatera masih bisa dilihat sampai sekarang seperti di Istana Maimoon dengan Masjid Raya Medan. Pada masa kejayaannya kemegahan arsitektur masjid ini diakui sebagai salah satu yang terindah di Asia Tenggara.

Pondok Pesantren Daar El Qolam

Sedangkan penyebaran Islam di Pulau Jawa, pusat kekuasaan Islam dilakukan di Keraton Glagah Wangi dengan Masjid Demak. Banyaknya wali yang menyebarkan Islam di seluruh pelosok Nusantara namun yang cukup terkenal adalah Wali Songo, setelah era Wali Songo perkembangan Islam diteruskan oleh raja/sultan dari kerajaan-kerajaan dengan kejayaannya Kerajaan Pajang, Keraton Jogjakarta dan Keraton Solo. Sedangkan perkembangan di wilayah utara Jawa, berpusat di Keraton Cirebon. Walaupun kemudian Cirebon terpecah menjadi empat kekuasaan yaitu Keraton Kasepuhan, Keraton Kanoman, Keraton Keprabon, dan Keraton Kecirebonan. Untuk di pulau Jawa bagian barat ada Kesultanan Banten.

Masjid Raya Baiturrahman Semarang

Kejayaan Islam juga berkembang di pulau Madura pada kekuasaan Keraton Sumenep. Sedangkan di wilayah Indonesia Tengah ada Kesultanan Sumbawa di Nusa Tenggara Barat. Di Kalimatan Barat Istana Kadariah, mewakili kejayaan Islam pada masanya, di Sulawesi Tenggara yakni Kesultanan Buton merupakan bukti kejayaan Islam di wilayah itu. Sedangkan wilayah Timur Indonesia, Islam telah mengalami perkembangan sangat pesat pada kejayaan Kesultanan Ternate. Itulah sebabnya bahwa Masjid dan Keraton tidak bisa dipisahkan dari perkembangan Islam di tanah air Indonesia walaupun secara fungsi dan harfiahnya antara keraton dan masjid memiliki fungsi dan arti yang berbeda, namun di setiap keraton yang berdiri selalu berdekatan dengan masjid.

Artikel selanjutnya: Nilai Sejarah Masjid dan Keraton


Post by: Foto Lokasi
Author © Fotonia Lokasia
Share To:

Foto Lokasi

Post A Comment:

0 comments so far,add yours